Ketua DPRD Kota Gorontalo Apresiasi Kolaborasi dalam Program Makanan Bergizi Gratis

Ketua DPRD Kota Gorontalo, Irwan Hunawa bersama Pangdam XIII Merdeka, PJ Gubernur dan PJ Wali Kota meninjau secara langsung program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN 74 Kota Gorontalo (Foto: Tia)

Pojok6.id (DPRD) – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, , bersama Pangdam XIII/Merdeka, Penjabat (Pj) Gubernur, dan Pj Wali Kota Gorontalo, melakukan peninjauan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN 74 Kota Gorontalo, pada Selasa (11/2/2025). Program ini merupakan inisiatif nasional yang bertujuan meningkatkan kualitas gizi siswa.

Irwan Hunawa mengatakan pentingnya kolaborasi antar pemangku kepentingan, dalam menyukseskan program ini. Ia mengutip pesan moral dari Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Suhardi, yang menekankan bahwa membangun bangsa memerlukan kebersamaan.

“Kata bijak yang diambil dari Jenderal Sudirman, ketika sapu ini jika kita tidak menyatu, maka tidak akan bisa membersihkan apa-apa. Artinya, membangun bangsa ini adalah bagaimana kolaborasi antara seluruh pemangku kepentingan yang ada, termasuk wartawan,” ujar Irwan.

Read More
banner 300x250

Ia menambahkan, bahwa program MBG adalah salah satu janji kampanye Presiden yang kini direalisasikan.

“Seluruh jajaran, baik provinsi, kabupaten/kota, bupati/wali kota, maupun TNI Polri, dan DPR harus mendukung itu,” tegasnya.

Irwan juga mengapresiasi pelaksanaan program di Kota Gorontalo, di mana sekitar 3.000 siswa telah menerima manfaatnya.

“Alhamdulillah, ada kurang lebih 3.000 siswa yang sudah merasakan manfaat program MBG di Kota Gorontalo. Dan mungkin, insya Allah, akan ada dapur untuk gizi di Kota Gorontalo ini untuk kebutuhan provinsi Gorontalo ada 99 dapur. Dan ini akan distribusikan ke seluruh kabupaten kota.,” katanya.

Namun, ia mencatat adanya tantangan dalam penyesuaian menu bagi siswa.

“Terkadang jika menu MBG itu ikan ada yang tersisa. Padahal ikan itu lauk yang gizinya paling besar. Tapi kan konsumsi kita, kebiasaan kita kan, keseharian kita kan makan ikan, kalau daging kan sekali-sekali,” jelas Irwan.

Irwan berharap dengan pemantauan dan dukungan yang berkelanjutan, program ini dapat menghasilkan generasi penerus bangsa yang sehat dan cerdas.

“Insya Allah anak-anak generasi ke depan adalah anak-anak bergizi, anak-anak generasi ke depan yang bisa menjadi penerus generasi bangsa, yang punya kepintaran, yang punya keahlian, yang punya kecerdasan dalam berpikir,” pungkasnya. (Adv)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60