Pojok6.id (LIMBOTO) – Ketua DPD II Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Gorontalo mengharapkan para kader terus memiliki loyalitas serta komitmen untuk Kejayaan Golkar.
“Oleh karena itu saya mengharapkan seluruh kader kabupaten Gorontalo kita harus punya loyalitas , komitmen , jika dua hal ini akan dijalankan Insya Allah kejayaan partai golkar akan kita raih pada 2024 nanti,” Kata Hendra Pada Kegiatan Muscam di Kecamatan Tabongo, Senin, (22/10/2021).
ia mengatakan bahwa pelaksanaan Musyawarah Kecamatan (Muscam) ini merupakan amanah dari pada Musda yang dilakukan pada bulan kemarin untuk melakukan konsolidasi dalam memajukan partai Golkar kedepan nanti. Tugas dan tanggung jawab tidak hanya sekedar pelaksanaan muscam pada hari ini, tetapi kami akan tetap menyiapkan segala kepengurusan di seluruh Kecamatan.
“ Setelah itu kami siapkan segala kepengurusan juga ditingkat desa dan kelurahan, kita juga akan mensikronkan program kerja kita baik ditingkat desa dan ditingkat Kecamatan . kita akan kolaborasikan program kita bagaimana karya nyata untuk partai golkar kesejahteraan masyarakat itu akan kita wujudkan bersama,”jelasnya.
Oleh karena itu, Hendra berharap kader Golkar untuk tetap bisa menjaga solidaritas dan kebersamaan untuk partai yang siap bersatu untuk menang.
“ Kita harus menjunjung tinggi loyalitas dan menciptakan solidaritas diantara kader untuk berjuang bersama bersatu untuk menang menuju pemilu 2024 nanti,”tandasnya.(Tiw)