Giliran Bentor Berhias Adat Gorontalo Mejeng di Wisuda Drive-Thru UNG

Wisudawan UNG, Zulkarnain Hamzah dan keluarga saat berfoto bersama Rektor UNG, Eduart Wolok (Kanan). (Foto : Ryan)

Pojok6.id () – Ragam kendaraan yang dibawa mahasiswa UNG saat prosesi drive-thru kembali menyita perhatian. Kali ini, Zulkarnain Hamzah, wisudawan Fakultas Hukum dengan penuh percaya diri membawa milik ayahnya ke lokasi wisuda. Bentor itu menarik perhatian para pimpinan UNG karena dihias dengan tema .

“Karena naik mobil sudah biasa, jadi saya hari ini saya ambil inisiatif naik bentor yang dikreasikan dengan hiasan-hiasan budaya adat lokal Gorontalo,” ungkap Zulkarnain saat ditemui usai menjalani prosesi wisuda, Kamis (30/09/2021).

Ia mengaku sengaja memilih tema adat Gorontalo dengan tujuan mengenalkan budaya  Gorontalo. Usahanya itu pun mendapat apresiasi. Rektor UNG, bahkan turun dari panggung untuk menyempatkan diri berfoto didepan bentor bersama Zulkarnain dan keluarganya.

Read More

“Alhamdulillah tadi pak Rektor mengapresiasi kreatifitas saya, dan saya sangat senang, karena tadi saya berkesempatan berfoto dengan pak Rektor, dimana kesempatan ini tidak semua mahasiswa bisa mendapatkannya,” tambahnya.

Rencananya setelah meraih gelar S1, ia akan melanjutkan kembali S2 di Universitas Negeri Gorontalo.

Sementara itu, ibunda Zulkarnain, Ningsi Hunawa mengaku senang anaknya berhasil meraih gelar S1. Zulkarnain bahkan telah berencana melanjutkan pendidikan S2.

“Saya sangat bahagia sekali, dan terharu atas wisudanya anak laki-laki saya satu-satunya. Ditambah lagi tadi anak saya bisa berkesempatan berfoto langsung dengan Rektor UNG,” pungkasnya. (Adv/Ryn)

Related posts