Enam Pelaku Pencurian Knalpot Ditangkap Usai Viral Di Medsos

Keenam pelaku pencurian knalpot yang diamankan Team Rajawali dan Polsek Kota Utara, Kota Gorontalo. (Foto: Istimewa)

Pojok6.id (Peristiwa) – Team Rajawali dan Polsek Kota Utara berhasil mengamankan enam pelaku pencurian knalpot di Kota Gorontalo.

Keenam pelaku tersebut diamankan, usai viral di media sosial (medsos) yang diunggah di TikTok dan Facebook pada, Jum’at (26/7/2024) sehingga membuat heboh dunia maya.

, Kombespol. Ade Permana, melalui Kasat Reskrim, Kompol. Leonardo Widharta, mengatakan bahwa menindak lanjuti postingan yang viral di medsos tesebut, Team Rajawali dan Polsek Kota Utara melakukan penyelidikan.

Read More
banner 300x250

“Dari hasil penyelidikan, pada Minggu (28/7/2024) Team Rajawali dan Polsek Kota Utara mengamankan enam orang, masing-masing MTIM (22), ARH (16), NKL (17), RAN (19), ABST (17) dan RKH (19) semuanya warga Kabupaten Bone Bolango,” ungkapnya.

Ia menambahkan, dari ke enam orang yang diamankan tersebut, dari hasil interogasi terungkap bahwa, ada 20 TKP pencurian knalpot dan 1 TKP pencurian velg.

“Saat ini keenam orang yang diamankan bersama barang bukti 2 knalpot, kunci T serta 3 unit sepeda motor yang digunakan untuk melakukan aksi pencurian, diamankan di ,” terangnya.

Sementara untuk motif sendiri, lanjut Kompol. Leonardo mengatakan, pihaknya masih mendalami motif para pelaku melakukan pencurian knalpot, dan tidak menutup kemungkinan masih ada TKP lainnya.

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60