Dua Karateka PPLP Gorontalo Torehkan Prestasi di Ajang Internasional

Dua atlet Karateka PPLP Gorontalo yang berhasil meraih medali diajang internasional di Phillipina. (Foto: Istimewa)

Pojok6.id (Olahraga) – Atlet binaan PPLP Gorontalo kembali menorehkan prestasi diajang internasional. Kali ini prestasi tersebut sumbangkan oleh dua karateka yakni Moh. Rafel Lainto dan Anggini Gadisha Ismail, pada kejuaraan 2nd Shureido International Karate Cup di Music Hall, SM Mall of Asia, Pasay City, Philippines.

Kepala Pelatih Karate PPLP Gorontalo, Ricky Dama, mengungkapkan bahwa pada kejuaraan karate cup Moh. Refal Lainto berhasil meraih medali perunggu, pada kelas Kumite Putra -55kg. Sedangkan Anggini Gadisha Ismail berhasil meraih medali perak, untuk kelas Kumite Putri Junior +59kg.

“Rafel sendiri hampir masuk ke final, bahkan sudah memimpin poin, tetapi karena cedera yang dialaminya, maka Rafel tidak bisa melanjutkan pertandingan, dan hanya memperoleh medali perunggu saat melawan karateka dari Malaysia,” kata Ricky, Senin (26/6/2023).

Read More
banner 300x250

Sedangkan untuk Anggini sendiri, lanjut Ricky, meraih medali perak setelah bertanding sengit dengan tuan rumah Phillipina di partai final.

Sementara itu, secara terpisah, Kepala Bidang Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Gorontalo, Hifni Tegela,  saat menerima kabar tersebut mengaku bangga, dan berharap kedepan dua atlet tersebut dapat mengukir prestasi lagi baik diajang Kejurnas, Popnas hingga PON nanti.

“Ini sebuah capaian yang sangat membanggakan, dimana ada atlet-atlet kita terutama yang dibawa binaan PPLP bisa meraih prestasi di event berskala internasional. Semoga dengan hasil ini dapat memotivasi mereka untuk tampil lebih baik lagi diberbagai event nasional kedepannya,” pungkasnya. (Adv)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60