Pojok6.id (DPRD) – DPRD Provinsi Gorontalo pastikan peralihan dari tv analog ke tv digital tahap pertama yang telah dimulai sejak tanggal 30 April di Provinsi Gorontalo, sudah berfungsi dengan baik. Hal tersebut terungkap dengan dilakukanya monitoring Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo di Desa Pangadaa, Kecamatan Dungaliyo, Kabupaten Gorontalo, Jumat (13/5/2022).
“Kami ingin memastikan migrasi ini berjalan dengan baik khususnya di desa Pangadaa ini dan Alhamdulillah berfungsi dengan baik, yang tadinya hanya 12 channel yang bisa ditangkap sekarang sudah 22 channel keseluruhan mereka bisa tangkap,” Ucap Ketua Komisi I AW Thalib.
Lanjut Aw Thalib, warga tentunya sangat bersyukur karena saat ini telah mendapatkan tontonan dengan kualitas gambar dan suara yang lebih baik dan jernih, yang tadinya hanya 12 channel yang bisa ditangkap, sekarang sudah 22 channel secara keseluruhan.
“80 keluarga yang sudah menikmati siaran digital baru merupakan tahap pertama, karena berdasarkan DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) ada sekitar 200 keluarga yang menjadi sasaran program tersebut, ini yang akan kami pastikan proses sampai pada tahapan akhir di bulan November”, Jelasnya.
Ditempat yang sama, Kepala Desa Pangadaa Yasin Kajafar mewakili masyarakat setempat menyampaikan terima kasih dengan adanya pelaksanaan program tersebut.
“Tentunya ini apa yang didapatkan berkaitan dengan kebutuhan masyarakat terhadap siaran-siaran televisi yang lebih berkualitas, kami sangat bersyukur atas program ini,” Ujarnya.
Ia berharap dari 80 kepala keluarga yang telah bisa mengakses tv digital pada tahap pertama, kedepan masyarakat yang bisa memperoleh program tersebut bisa lebih banyak dan meningkat.
“Jumlah warga kami mencapai seribu lebih dengan sasaran yang mendapat program ini berjumlah dua ratus. Tahap awal ini baru 80 keluarga yang menikmati siaran TV digital, insya Allah kedepan bisa lebih besar lagi keluarga yang bisa mengaksesnya,” Harapnya. (Adv/Lan)