Direktur PT Merdeka Gold Tak Hadir, DPRD Pohuwato Batalkan RDP

PT Merdeka Gold
Ketua Komisi III DPRD Pohuwato, Beni Nento (Foto : Zainal)

Pojok6.id (Pohuwato) – Komisi III batal menggelar rapat dengar pendapat (RDP) bersama perusahaan pertambangan , Selasa (31/5/2202). Ketua Komisi, menyampaikan bahwa pihaknya akan menjadwalkan kembali rapat tersebut pada Kamis, 9 Juni 2022.

“Nanti 9 Juni. Mereka belum siap, alasannya mendadak. Mereka minta diagendakan Kamis depan,” Ujar, Ketua Komisi III DPRD Pohuwato, Beni Nento.

Dirinya menjelaskan bahwa batalnya RDP karena ketidakhadiran Direktur PT Merdeka Gold di Pohuwato. Menurutnya direktur perusahaan penting dihadirkan untuk mendengarkan tanggapannya terkait dengan perkembangan kegiatan eksplorasi perusahaan yang telah berjalan.

Read More
banner 300x250

Lebih jauh masih Beni, kehadiran direktur perusahaan juga untuk membahas berbagai keluhan masyarakat Pohuwato yang masuk di DPRD. Batalnya rapat hari ini juga telah dilaporkan kepada ketua dan Wakil Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi dan Indris Kadji.

“Kita undang direktur langsung direkturnya. Ini untuk merespon keluhan-keluhan masyarakat kita,” Jelasnya.(Nal)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60