Dekot Gorontalo Dukung Gorontalo – Sulteng Sebagai Tuan Rumah PON XXII 2028

Tuan Rumah PON
Anggota DPRD Kota Gorontalo, Heriyanto Thalib (Kanan Ujung) bersama Pemerintah Provinsi Gorontalo dan KONI Gorontalo. (Foto: Istimewa)

Pojok6.id (DPRD) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo mendukung Provinsi Gorontalo dan Sulawesi Tengah (Sulteng) sebagai tuan rumah dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XXII tahun 2028.

Dukungan tersebut disampaikan anggota , , usai menghadiri Workshop yang digelar oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo dengan tema Semangat Workshop Kita Bulatkan Tekad Bersama Mensukseskan Gorontalo – Sulteng Tuan Rumah PON XXII – 2028, Selasa (11/1/2022) di Ballroom Grand Q Hotel.

“DPRD sangat mensupport dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pemerintah provinsi, yang telah mendapat kesempatan ini sebagai tuan rumah, dan Insya Allah nantinya kita akan menjadi tuan rumah yang baik,” ungkapnya.

Read More
banner 300x250

Lebih lanjut, aleg dari fraksi PAN itu menjelaskan bahwa, dengan dijadikannya tuan rumah Gorontalo – Sulteng, akan banyak manfaat yang bisa diambil, terutama dalam pertumbuhan ekonomi, UMKM dan hasil daerah lainnya.

“Ini juga merupakan kesempatan buat atlit kita, untuk kedepannya agar bisa mempersiapkan diri, sehingga menghasilkan atlit-atlit terbaik dan bisa meraih medali emas,” tambahnya.

Selain itu, ia menilai hal ini bisa menjadi kesempatan untuk memperlihatkan bahwa bagaimana jiwa dan keramahan daripada masyarakat Gorontalo itu benar-benar sesuai dengan semboyan kota serambi madinah, atau adat bersendikan sara, sara bersendikan kitabullah.

“InsyaAllah dengan pelaksanaan Workshop ini bisa dimanfaatkan dengan baik, dan bisa mendapatkan satu kesempatan serta komitmen, bagaimana persiapan PON nanti, sehingga akan menghasilkan sesuatu yang terbaik,” pungkasnya. (Adv/Ryn)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60