Dandim 0808/Blitar Siap Tindaklanjuti Arahan Ketua GTPP Covid-19

GTPP
Anggota Kodim 0808/Blitar saat mengikuti Video Teleconference bersama Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Letjen TNI Doni Monardo (layar) di Ruang Data Makodim 0808/Blitar (Foto : Istimewa).

– Komandan Kodim 0808/Blitar Letkol Arh Dian Musriyanto, siap menindaklanjuti arahan dari Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 pusat, Letjen TNI Doni Monardo, terkait kampanye tentang penggunaan masker.

Penjelasan terkait tindaklanjut kampanye memakai masker tersebut disampaikan secara tegas oleh Dandim 0808/Blitar Letkol Arh Dian Musriyanto, usai melaksanakan Video Converence bersama Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Ruang Data Makodim 0808/Blitar, Minggu malam (09/08/2020).

“Kita akan langsung menindaklanjuti terkait arahan Ketua Gugus Tugas Percepatan penanganan Covid-19. Kita akan langsung berkoordinasi dan bersinergi dengan instansi terkait, serta memaksimalkan peran Babinsa di jajaran Kodim 0808/Blitar untuk melakukan atau memberikan sosialisasi kepada masyarakat tentang penggunaan Masker,” kata Letkol Arh Dian Musriyanto.

Read More
banner 300x250

Lebih lanjut, Dandim 0808/Blitar juga menambahkan, jika jajarannya hingga saat ini terus melaksanakan berbagai upaya penegakan protokol kesehatan covid-19 bersama instansi terkait lainnya. Hal ini guna menegakan protokol kesehatan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Kodim 0808/Blitar beserta jajaranya sudah menghimbau tentang pelaksanaan disiplin protokol kesehatan kepada masyarakat, diantaranya mewajibkan masyarakat disiplin memakai masker ketika beraktivitas, melakukan cuci tangan, disiplin melaksanakan jaga jarak dan melaksakan pola hidup sehat.” pungkasnya. (vid)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60