Daftarkan Diri, Eduart Wolok Kembali Maju Sebagai Bakal Calon Rektor UNG

Eduart Wolok (Kiri) saat menyerahkan dokumen pendaftaran bakal calon Rektor UNG Periode 2023-2027 kepada Panitia. (Foto: Humas UNG)

Pojok6.id (UNG) – Mendapatkan banyak dorongan dan aspirasi dari para civitas akademika (UNG), kembali memantapkan diri maju sebagai Bakal Calon Rektor UNG Periode 2023-2027.

Hal tersebut ditunjukkan Eduart, dengan mendaftar secara langsung ke Sekretariat Penjaringan, Penyaringan, dan Pemilihan Calon Rektor UNG di Lantai IV Gedung Rektor UNG, Kamis (22/6/2023).

Kedatangan Rektor UNG Periode 2019-2023 itu, didampingi oleh ratusan orang yang berasal dari berbagai elemen. Seperti mahasiswa, dosen, Tenaga kependidikan (Tendik), petugas kebersihan, dan security.

Read More
banner 300x250

“Terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan Civitas Akademika UNG,” ucap Eduart.

Ia menuturkan, jika memang keberadaannya selama memimpin UNG pada periode sebelumnya dinilai bermanfaat untuk UNG, maka hal tersebut menjadi kebahagiaan dan poin utamanya untuk kembali maju sebagai Bakal Calon Rektor UNG.

“Maka dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, supporting, dorongan, dan aspirasi itu, saya sambut dengan saya mendaftar sebagai Bakal Calon Rektor Universitas Negeri Gorontalo Periode 2023-2027 pada hari ini Kamis,22 Juni 2023,” pungkasnya. (Adv)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60