Bupati Gorontalo : Pelatihan Dasar CPNS dalam Rangka Peningkatan Karir

Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo bersama peserta pelatihan dasar CPNS. (Foto:Istimewa)

Pojok6.id (LIMBOTO) Gorontalo, membuka Pelatihan dasar golongan II dan III Formasi Umum di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gorontalo yang bekerjasama dengan Badan Pendidikan dan Pelatihan Provinsi Gorontalo, Sabtu (12/6/21).

Menurutnya pelatihan dasar itu dalam rangka peningkatan karir dari CPNS menuju PNS di Kabupaten Gorontalo.

” Aparatur Sipil Negara () merupakan kepercayaan masyarakat untuk mengelola daerah. Untuk itu, kami membuka pelatihan dasar dengan jumlah peserta sebanyak 243 orang, yang akan dilaksanakan mulai bulan juni sampai dengan 16 Oktober 2021,” Jelasnya.

Read More
banner 300x250

Dirinya meminta peserta pelatihan untuk bersama-sama ikut bekerja dan bertanggungjawab sebagai ASN sesuai tupoksi dan bisa memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.

” Diharapkan setelah mengikuti pelatihan dasar ini, para peserta akan bertambah pengetahuannya, lebih terampil, serta ada perubahan sikap agar lebih profesional dalam mengemban tugas sebagai PNS.” imbuh Nelson. (Adv/rls/Tiw)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60