Pojok6.id (DPRD) – Wakil Ketua Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, Ariston Tilameo, meminta kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Gorontalo untuk dapat memacu penyerapan anggaran yang ada di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Serapan anggaran untuk fisik itu sudah mencapai 45 persen, namun menurut kami Komisi C seharusnya itu sudah mencapai 50 persen. Karena masih ada deviasi 5 persen, sehingga ini harus segera di pacu,” ungkap Ariston.
Selain itu, Ketua Fraksi Partai PDI-P DPRD Kota Gorontalo itu juga menyoroti terkait persoalan penyerapan dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), yang dinilainya juga belum maksimal.
“Persoalan dana PEN ini juga ada deadline waktu, dimana pada bulan Desember itu sudah harus bisa diserap 90 persen anggarannya, maka ini juga harus di pacu,” tegasnya.
Ia menjelaskan bahwa proses kegiatan ini harusnya di mulai dari awal tahun bulan Januari – Februari, tetapi ini tidak dilaksanakan, namun baru dilaksanakan pada bulan Maret – April, sehingga penyerapan anggaran ini sangat lambat.
“Oleh karenanya kita mendesak untuk kedepannya agar supaya proses kegiatan ini harus bisa dilaksanakan, karena ini waktunya agak panjang,” tandasnya. (Adv)