6 KK Korban Banjir Desa Bohulo-Biau Terima Bantuan

Sekda Gorut Ridwan Yasin menyerahkan bantuan bagi 6 KK yang menjadi korban banjir di Desa Bohulo, Kecamatan Biau, Senin (25/3). Foto: Dok.Humas

– Korban banjir dari Desa Bohulo, Kecamatan Biau, mendapatkan bantuan dari Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara yang diserahkan langsung oleh Sekretaris Daerah , Senin (25/3/2019).

Para korban banjir itu mendapatkan bantuan berupa 100 kg beras, 6 paket foodware, 6 buah cething (tempat nasi), 6 buah rantang susun, 6 buah selimut, 6 paket sandang, dan 6 buah matras.

Sekda yang didampingi oleh Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Kaspian Kadir menyebutkan, bantuan tersebut berasal dari Dinas Sosial Kabupaten Gorut, yang dikhususkan bagi 6 KK (Kepala Keluarga) yang menjadi korban bencana alam ini.

Read More
banner 300x250

“Semoga bantuan ini bisa diterima dan digunakan sebaik mungkin. Dan atas nama pemerintah, tentu kami berkewajiban untuk terus memantau seluruh bantuan kepada masyarakat, khususnya yang berkenaan dengan APBD, APBN maupun jika ada bantuan dari Dana Desa,” ungkap Panglima ASN Gorut tersebut.

Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara, lanjut Ridwan, akan terus berupaya untuk cepat tanggap atas setiap musibah yang dialami masyarakat. (adv/rls)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60