GORONTALO – Wakil Gubernur Provinsi Gorontalo Idris Rahim, Senin pagi (7/9) menerima petugas pencacah Sensus Penduduk (SP) tahun 2020.
“Saya sebagai warga negara pagi ini menerima Petugas pencacah sensus bersama dengan Kepala BPS Gorontalo, untuk melakukan verifikasi pendataan dari kelanjutan sensus online yang lalu,” kata Idris Rahim, Wagub Gorontalo, Senin (7/9/2020).
Idris menjelaskan, sensus yang dilakukan secara door to door ini hanya tinggal melakukan verifikasi saja. Dirinya mengucapkan terima kasih kepada petugas pencacah dan kepada kepala BPS Gorontalo, karena dalam rangka mewujudkan satu data kependudukan menuju Indonesi Maju telah dilakukan verifikasi data.
“Ini sangat penting, karena menurut bapak Presiden data yang ada di Kementerian sampai di Pemerintah Provinsi maupun kabupaten/Kota itu tidak sama. Oleh karenanya data kependudukan ini merupakan jawaban untuk perencanaan pembangunan kedepan,” Jelas Idris.
Idris berharap kepada seluruh masyarakat Provinsi Gorontalo, untuk menerima dengan baik petugas pencacah yang datang langsung dirumah-rumah. Serta memberikan data yang benar secara jujur dan akurat. (adv/aan)