Gorontalo Utara – Wakil Bupati Gorontalo Utara Thariq Modanggu saat memimpin Apel kerja terakhir di tahun 2018 menegaskan, agar ASN di lingkup Pemda Gorut tidak terlibat dalam politik praktis. Namun sayangnya, masih ada sejumlah ASN yang terindikasi bermain dalam wilayah politik.
“Saya tegaskan lagi agar ASN tidak berpolitik. Tapi saya liat ada yang coba main-main,” kata Thariq Modanggu, saat menyampaikan arahan pada apel rutin, Senin (31/12/2018).
Ia juga menyampaikan, ironisnya ASN yang dimaksud tersebut malah merasa biasa-biasa saja. “Ada bahkan yang kalo ketemu dengan saya malah senyum-senyum trus ngajak selfi. Dikira saya tidak tahu apa yang ia lakukan,” ungkap Wabup Thariq.
Tahriq juga meminta kepada seluruh ASN di lingkungan Pemda Gorut, agar merubah cara berpikir mereka. Jangan membenturkan bupati dengan wakil bupati ataupun sekda. “Cara berpikir model lama seperti itu sudah harus ditinggalkan. Seperti membenturkan bupati dengan wakil bupati atau sekda, semua harus dihilangkan,” tegasnya.
Bahkan Thariq juga dengan tegas mengatakan, selama dirinya menjabat hingga lima tahun kedepan, tidak ada namanya proyek milik wakil bupati. “Wakil bupati tidak main proyek, jangan bawa-bawa nama Thariq untuk mendapatkan proyek. Tapi jika anda asal-asalan buat proyek, akan saya sikat,” pungkasnya. (rls/idj)