Gorontalo Utara – Salah satu tugas Sekretaris Daerah adalah meninjau langsung dan mengontrol ke lapangan, terkait perkembangan program pemerintahan dan juga kinerja ASN yang ada di kecamatan maupun desa.
Hal ini diungkapkan Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo Utara Ridwan Yasin, saat memberikan pembinaan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN), Pegawai Tidak Tetap (PTT), serta Guru Tidak Tetap (GTT), di Kecamatan Tolinggula dan Sumalata, Senin (4/3/2019).
“Sebagai Sekda, saya wajib untuk turun lapangan guna meninjau progres dari program yang sedang berjalan. Sebagai motor penggerak pemerintahan, dan juga kuasa pemegang aset, maka peninjauan langsung merupakan salah satu cara untuk memonitoring aset-aset daerah yang dimanfaatkan pemerintah Kecamatan dan Desa,” kata Ridwan.
Ridwan sekali lagi menegaskan, bahwa tugas seorang Sekda bukan hanya duduk di belakang meja saja, tetapi harus turun langsung meninjau ke lapangan.
“Pertemuan seperti ini sangatlah penting. Sebab Tugas sekda itu bukan hanya berada di belakang meja saja, akan tetapi secara undang-undang tupoksi sekda itu selain pengendali administrasi pemerintahan, membantu tugas Bupati dan Wakil Bupati, juga sebagai pengawas dan pengontrol program anggaran yang beredar di kecamatan dan desa,” tandasnya.
Ridwan juga berpsean kepada para pemangku jabatan di desa, agar terus berkoodinasidan, bersinergi serta bekerja sama dalam melakukan penyelenggaraan pemerintahan. (adv/rls)