Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Gorontalo saat ini sementara menunggu hasil sidang Majelis Kehormatan Etik Kedokteran (MKEK). Hal tersebut disampaikan oleh Ketua IDI Kota Gorontalo, dr. Isman Jusuf saat diwawancarai awak media terkait perkembangan kasus sengketa medik yang terjadi di RS. Multazam Kota Gorontalo.