Kota Gorontalo – Dalam rangka untuk melakukan koordinasi antar Stakeholder, dalam pemutakhiran dan sinkronisasi data perumahan dan permukiman yang ada di Kota Gorontalo, Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Gorontalo menggelar Rapat Sinkronisasi dan Harmonisasi Bidang Perumahan dan Permukiman.
Kegiatan yang berlangsung di Grand Q Hotel Kota Gorontalo, Rabu (19/9/2018), dihadiri oleh Wali Kota Gorontalo Marten Taha, yang sekaligus membuka kegiatan yang diikuti oleh sedikitnya 104 orang, yang berasal dari DPRD Kota, Dinas PUPR, SNVT Penyediaan Perumahan, dan jajaran OPD di lingkungan Pemerintah Kota Gorontalo.
Ditemui usai kegiatan, Plt Kepala Dinas PUPR Meidy Novieta Silangen mengatakan, tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah sebagai suatu forum koordinasi berbagai stakeholder, untuk pemutakhiran dan mensinergikan data perumahan dan permukiman di Kota Gorontalo.
“Ada beberapa poin yang dibahas, diantaranya terkait Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya, perumahan umum dan komersil, dan juga membahas tentang penguatan peran TP4,” kata Meidy.
Meidy menambahkan, yang dihadirkan sebagai narasumber dalam kegiatan ini diantaranya, Direktur rumah umum dan komersil Ditjen Penyediaan Perumahan kementrian PUPR RI, Direktur Rumah Swadaya Ditjen Penyediaan Perumahan Kementrian PUPR RI, dan Kepala Kejaksaan Negeri Kota Gorontalo.
Dalam kegiatan ini juga, lanjut Meidy, ada sesi pemaparan tentang progres pembangunan Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya di Kota Gorontalo. “Dimana pada tahun ini mendapat kurang lebih 1132 BSPS yang dipaparkan oleh Kepala Bidang, SNVT dan koordinator TFL,” tutupnya. (rwd)