Pojok6.id (Pohuwato) – Sekretaris Satgas Covid-19 Kabupaten Pohuwato, Bahari Gobel, memberi usul kepada panitia Pilkades agar setiap calon kepala desa (Cakades) dapat mengkampanyekan vaksinasi Covid-19 di masyarakat. Hal itu menurut Bahari, untuk mendukung pemerintah daerah capai target vaksinasi.
“Usul ke panitia kabupaten hingga desa pilkades, Cakades juga turut mengkampanyekan vaksinasi,” kata Bahari Gobel, Rabu (22/6/2022).
Tercatat ada 62 desa akan menyelenggarakan pemilihan kepala desa tahun 2022. Bahari menilai jika seluruh calon memaksimalkan kampanye tersebut, maka jumlah realisasi vaksinasi turut meningkat. Setiap calon kepala desa, kata Bahari, juga disyaratkan telah melakukan vaksinasi lengkap.
“Vaksinasi jadi persyaratan calon kades,” Ujarnya.
Di tempat yang sama, Sekretaris Daerah Kabupaten Pohuwato, Iskandar Datau menambahkan, bahwa kegiatan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat akan kembali digerakkan. Rencananya pelayanan vaksinasi juga akan disiagakan di setiap gerai Indomaret.
Ada tiga kecamatan yang menjadi fokus pemerintah daerah, dalam meningkatkan capaian vaksinasi. Diantaranya Kecamatan Marisa, Duhiadaa dan Kecamatan Buntulia. Kegiatan Vaksinasi Covid-19, kata Iskandar, akan rutin di evaluasi setiap minggunya.
“Kami akan digiatkan kembali pelaksanaan vaksinasi. Kemudian untuk tiga kecamatan akan ada gerai pelaksanaan vaksin. Di indomaret pada malam hari, kemudian ada di wahana hiburan hoya juga akan ada pelayanan vaksin,” ujarnya. (Nal)