PKB Kota Gorontalo Siap 100 Persen Bertarung di Pemilu 2024

Ketua DPC PKB Kota Gorontalo, Awaludin Kasim saat memberikan sambutan pada kegiatan Konsolidasi Pengurus, Caleg dan Kader PKB se-Provinsi Gorontalo. (Foto: Ryan)

Pojok6.id (Partai) – Dewan Pimpinan Cabang (DPC PKB) Kota Gorontalo menyatakan siap seratus persen, memeriahkan pertarungan Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 mendatang.

Hal tersebut ditegaskan Ketua DPC PKB Kota Gorontalo, , saat Konsolidasi Pengurus, Caleg dan Kader PKB se-Provinsi Gorontalo Menuju Sukses Pemilu dan Pilpres Tahun 2024, Kamis (14/9/2023), di Gedung Bele Li Mbu’i Kota Gorontalo.

“Alhamdulillah total Bacaleg Kota Gorontalo yang sudah masuk Daftar Calon Sementara (DCS) itu 100 persen, dan semuanya telah Memenuhi Syarat (MS). Sehingga kita berharap PKB Kota Gorontalo bukan hanya sekedar meramaikan kontestasi politik, tetapi juga bisa memenangkan pemilu 2024 nanti insya Allah” ungkap Awaludin Kasim.

Read More

Menurutnya, hal ini menjadi suatu kebanggaan bagi dirinya dan pengurus DPC PKB Kota Gorontalo periode ini, khususnya dalam pemenuhan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) yang sebelumnya di tahun 2019, PKB kota Gorontalo susunan bacalegnya belum lengkap 100 persen.

“Semangat teman-teman ini sangat luar biasa, sehingga saya mengingatkan kembali kepada teman-teman silahkan melakukan kegiatan sosialisasi, dengan tetap memperhatikan aturan maupun himbauan yang berlaku,” ujarnya.

Terakhir, ia mengajak kepada seluruh pengurus, caleg, kader, dan simpatisan serta tim sukses DPC PKB Kota Gorontalo untuk terus menyalakan semangatnya dalam rangka menyambut pesta demokrasi Pemilu di tahun 2024.

“Dan semoga Ketua Umum kita Gus Imin yang saat ini dipasangkan dengan bapak Anis Baswedan kita do’akan, semoga bisa memimpin negeri ini dengan baik,” harapnya. (Adv)

Related posts