Pemkab Pohuwato Hadirkan Pasar Senggol Terpusat di Marisa

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi (Perindagkop) Kabupaten Pohuwato, Ibrahim Kiraman (foto: dokumen pojok6)

Pojok6.id () – Pemerintah Daerah Kabupaten Pohuwato menghadirkan pasar malam atau pasar senggol, untuk masyarakat umum jelang hari raya Idul Fitri, 1444 Hijriah. Lokasi pasar terpusat di Kecamatan Marisa, tepatnya di terminal bus.

Pernyataan itu disampaikan Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi (Perindagkop) Kabupaten Pohuwato, Ibrahim Kiraman. Pasar itu diharapkan mampu memenuhi kebutuhan, di sisa waktu bulan Ramadan dan Idul Fitri nanti.

“Yang ada dipusatkan di ibu kota kabupaten. Lokasinya di terminal. Jadi pasar senggol hanya di ibu kota. Insya Alloh ini memenuhi kebutuhan masyarakat berbelanja,” Kata Ibrahim Kiraman, Rabu (5/4/2023).

Read More

Ibrahim menambahkan, pasar senggol hanya buka di satu titik. Dengan gelaran ini diharapkan mampu menggerakkan ekonomi. Secara resmi pasar malam tersebut mulai beroperasi hari ini, Rabu, 5 April 2023.

“Cuma satu. Insya Alloh dibuka hari ini,” Imbuhnya.

Related posts