Pojok6.id (Bone Bolango) – Setelah melalui perjalanan panjang terkait kesepakatan anggaran Pemilu 2024, Pemerintah Daerah Bone Bolango dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bone Bolango, akhirnya menemukan angka yang tepat.
Hal itu terungkap saat Pemda Bone Bolango, KPU Bone Bolango, dan DPRD Kabupaten Bone Bolango, dimediasi secara langsung oleh Penjagub Gorontalo, Ismail Pakaya, di Rumah Jabatan Gubernur Gorontalo, Senin (27/11/2023).
Plt Bupati Bone Bolango, Merlan S. Uloli, menjelaskan bahwa pertemuan ini merupakan langkah maju setelah perjuangan panjang, terutama karena sebelumnya tidak berhasil mencapai kesepakatan.
“Alhamdulillah, tadi sudah dimediasi oleh Penjagub Gorontalo. Tawaran awal kami sebesar 21 miliar ditolak, namun akhirnya disetujui, dan Alhamdulillah sudah dilakukan penandatanganan berita acara kesepakatan,” tambah Merlan
Ditempat yang sama, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bone Bolango, Sutenty Lamuhu, menyampaikan bahwa anggaran untuk Pemilihan Umum (Pemilu) yang diberikan oleh Pemerintah Daerah (Pemda) telah disepakati sebesar 21 miliar.
“Angka tersebut telah direalisasikan dengan rasionalitas, berdasarkan hasil pencermatan dan efisiensi anggaran yang telah dilakukan pada Rancangan Anggaran Biaya (RAB) yang disusun,”
Terakhir, Sutenty mengatakan bahwa pada hari ini juga, KPU Bone Bolango melaksanakan penandatanganan berita acara kesepakatan, yang menandakan bahwa kesepakatan telah tercapai antara Pemda dan KPU Bone Bolango.
“Dalam tahapan teknis, tidak ada item yang dihapuskan, yang dilakukan hanyalah pengurangan volume kegiatan,” tandasnya. (Adv)