UNG – Pasca sarjana Universitas Negeri Gorontalo (UNG) diseminasikan hasil penelitian mahasiwa program Doktor atau Strata 3 (S3), Ridwan Yasin, dari jurusan Administrasi Publik, Selasa (9/2/2020). Desiminasi dilakukan di ruangan Tinepo, Kantor Bupati Gorontalo Utara.
Asna Aneta selaku Direktur Pascasarjana UNG mengatakan ujian diseminasi yang dilakukan merupakan tindaklanjut hasil penelitian dari mahasiswa, untuk menampung masukan ataupun aspirasi dari stakeholder yang menjadi objek penelitian.
“Diseminasi hari ini merupakan ketentuan yang harus dilakukan oleh mahasiswa S3, sebelum ia akan menjalani ujian kelayakan disertasi untuk memperkuat hasil temuan pada penelitian”kata Asna.
Asna yang juga bertindak sebagai promotor I pada ujian diseminasi menjelaskan sesuai dengan judul penelitian yang mengangkat 7 rumusan masalah. Ia menyimpulkan agar rumusan masalah tersebut dapat ditambahkan dengan teori komitmen.
“Dari penelitan Pak Ridwan Yasin yang mengangkat 7 rumusan masalah, saya lebih menitikberatkan pada penguatan teori komitmen pelayanan publik dimasing-masing OPD. Karena itu berkaitan dengan penyelenggaraan pemerintahan yang baik, selain dengan kebijakan punishment dan reward”jelas Asna.
Diketahui mahasiswa Program S3 Pascasarja UNG jurusan Administrasi Publik, atas Nama Ridwan Yasin dengan NIM: 701618003 telah menyelesaikan diseminasi hasil penelitian disertasi. Dengan judul Pengaruh Penerapan Reformasi Birokrasi, Kompetensi Aparatur, dan Komitmen Organisasi Terhadap Kualitas Pelayanan Publik di Kabupaten Gorontalo Utara.(Adv-Aan)