Meyke Camaru Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Heledulaa

Perjuangkan Aspirasi
Anggota DPRD Provinsi Gorontalo (DPRD), Meyke Camaru. (Foto : Alan)

Pojok6.id (DPRD) – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo, Meyke Camaru menerima masukan dan usulan dari masyarakat Kelurahan Heledulaa Utara, Kecamatan Kota Timur. Masyarakat menginginkan peningkatan sarana infrastruktur jalan.

“Memang di kelurahan Heledulaa ini jalannya sudah tidak memadai, tetapi satu dan lain hal masih dipending untuk tahun anggaran 2022, jadi insyaAllah kami akan berjuang pada tahun 2022 anggaran perubahan” Ungkap Meyke, Rabu (16/2/2022).

Selain itu, Lanjut Meyke, masyarakat minta untuk memperhatikan salah satu masjid yang ada di kelurahan Heledulaa tersebut.

Read More

“Masyarakat disini juga menginginkan sarana prasarana kelengkapan Masjid, dan itu tentunya tersedia di Dinas Sosial, kami tinggal menjembatani. Insyallah segera cepat terealisasi” pungkasnya. (Adv/Lan)

Related posts