Pojok6.id (Gorontalo) – Kegiatan Merdeka Adventure Offroad 2024, yang diselenggarakan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Gorontalo, dari tanggal 27 – 28 Juli 2024, di Sirkuit Center Point, Kabupaten Bone Bolango, sukses dilaksanakan.
Tak hanya itu, penampilan ketangkasan mobil-mobil offroad dan kemampuan para offroader dalam melewati setiap medan ekstrem tersebut, juga berhasil memukau masyarakat Gorontalo.
Asisten III Setda Provinsi Gorontalo Bidang Administrasi Umum, Yosef P. Koton, mengatakan bahwa kegiatan Merdeka Adventure Offroad, dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke-79 ini, sangat positif dan menghibur masyarakat Gorontalo.
“Kami memberikan apresiasi kepada panitia dan mengucapkan selamat untuk para pemenang. Kita berharap kegiatan ini dapat kembali dilaksanakan, karena kita lihat bersama, kegiatan ini juga sangat menghibur masyarakat,” kata Yosef saat hadir sekaligus menutup kegiatan Merdeka Adventure Offroad 2024, Minggu (28/7/2024).
Sementara itu, Kepala Bidang Olahraga Dispora Provinsi Gorontalo, Hifni Tegela, mengungkapkan bahwa kesuksesan kegiatan ini, tidak lepas dari kerjasama dan dukungan dari berbagai sponsor, seperti Indonesia Offroad Federation (IOF), Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI), Metika 4X4 dan lainnya.
“Sehingga kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya, kepada seluruh pihak yang terlibat. Kemudian kami juga sangat senang, kegiatan ini tidak hanya menghibur masyarakat, tetapi juga kita lihat, banyak usaha-usaha kecil masyarakat sekitar yang ikut terkena dampak positif dari kegiatan ini,” tandasnya.
Diketahui adapun kategori yang diperlombakan dalam kegiatan Merdeka Adventure Offroad 2024 ini, meliputi kelas 1000cc, kelas Under 2500cc dan kelas Free For All (FFA). (Adv)