LIMBOTO – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali akan memimpin upacara hari patriotiK 23 Januari. Hal itu dikatakan Bupati Kabupaten Gorontalo, Nelson Pomalingo saat menemui Menteri Menpora di Jakarta, Kamis (09/01/2020).
Pada pertemuan itu Nelson menyampaikan keinginan masyarakat Gorontalo agar Menpora bisa memimpin upacara pada hari bersejarah Gorontalo itu. Menpora, Zainudin Amali menyanggupi permintaan tersebut.
“Hasilnya pak menteri siap hadir pada kegiatan upacara Hari patriotik 23 januari nanti,” Ungkap Nelson.
Ia menambahka dalam pertemuan itu juga membahas rencana Pemerintah Kabupaten Gorontalo untuk pembangunan kawasan olahraga terpadu dan rencana pengembangan sarana olahraga di Kabupaten Gorontalo.
Lebih dalam dia menjelaskan bahwa, kehadiran Menteri Zainudin Amali ke Gorontalo juga untuk menghadiri kegiatan temu akbar 20 tahun pembentukan Provinsi Gorontalo.
Nelson Berharap “dengan semangat patriotik dan semangat pembentukan provinsi Gorontalo 20 tahun lalu, akan menjadikan masyarakat di Gorontalo terus berbuat yang baik bagi daerah, terutama dalam membangun Gorontalo agar semakin maju.”
Pada pertemuan Bupati Gorontalo dan Menteri Zainudin Amali itu Nelson Pomalingo didampingi oleh sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Gorontalo. (Adv-IYS)