Ketua dan Anggota KPU Kota Gorontalo Terpilih Langsung Action dalam Persiapan Pilkada 2024

Ketua dan Anggota KPU Kota Gorontalo terpilih saat menggelar rapat koordinasi internal bersama jajaran KPU Kota Gorontalo. Foto: Humas KPU Kota

Pojok6.id (Pilkada) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Gorontalo yang baru dilantik, langsung bekerja menyiapkan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Suasana tersebut terlihat pada saat Ketua dan Anggota melaksanakan rapat koordinasi internal bersama dengan jajaran KPU Kota Gorontalo, di kantor KPU Kota Gorontalo, Rabu (5/6/2024).

“Jadi tadi kami langsung cek seluruh progresnya, karena kami dilantik tahapan itu sudah berjalan, jadi harus langsung action,” ujar Ketua KPU Kota Gorontalo, Mario Nurkamiden.

Read More

Dalam rapat tersebut, Mario juga menekankan pentingnya kesiapan seluruh jajaran KPU Kota Gorontalo, dalam menjalankan setiap tahapan Pilkada sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

“Kami harus memastikan semua berjalan lancar dan sesuai dengan aturan yang berlaku, karena waktu yang kami miliki cukup terbatas,” tambahnya.

Terakhir, Mario menjelaskan, rapat koordinasi tersebut juga membahas berbagai strategi dan langkah-langkah teknis, yang akan diambil untuk mengatasi tantangan yang mungkin muncul selama proses verifikasi dan tahapan Pilkada lainnya. Sehingga, ia menegaskan KPU Kota Gorontalo berkomitmen untuk bekerja dengan transparan dan profesional demi suksesnya .

“Kami berharap seluruh masyarakat Kota Gorontalo dapat mendukung proses ini, dan turut berpartisipasi aktif dalam setiap tahapan Pilkada. Partisipasi masyarakat sangat penting untuk menciptakan Pilkada yang demokratis dan berintegritas,” pungkasnya.

Related posts