Kemendag – Pemprov Tinjau Stok dan Harga Bahan Pokok Di Pasaran

Wagub Idris Rahim dan Kasan dari Kementrian Perdagangan Republik Indonesia saat datang mengecek sembako di gudang PT Cipta Langgeng Mitra Sukses, Senin (22/4). Foto: Ihyas

Gorontalo Idris Rahim bersama pihak Kementrian Perdangangan Republik Indonesia (Keperindag) melakukan peninjauan harga bahan pokok dan sembako, menjelang ramadhan di beberapa gudang perusahaan sembako, pasar tradisional dan mall di Kota Gorontalo, Senin (22/04/2019).

Kunjungan Wagub dan Kemedag RI merupakan upaya pengecekan bahan makan pokok dan sembako di Gorontalo. Hal itu juga untuk mengantisipasi kenaikan bahan sembako menjelang ramadhan.

Ferdy Sulut salah satu karyawan PT Cipta Langgeng Mitra Sukses, menjelaskan produk di perusahaanya itu masih mimiliki stok yang cukukup hingga puasa ramadhan mendatang.

Read More

“Jadi stok kami masih ada, masih cukup sampai bulan puasa nanti. Jika habis kami cepat mengisi persediaan, dan produk kami juga saat ini masih dititipkan di gudang perusahaan,” kata Ferdy.

Sementara itu, Kasan, Kepala Badan Pengkajian dan Pengembangan Perdagangan (BP3) Kementrian Perdagangan mengatakan, dalam menjaga kestabilan sembako menjelang puasa ramadhan pihaknya akan melakukan pengecekan kembali 15 hari sebelum puasa ramadhan.

“Jadi nanti kita kan cek kembali, 15 hari sebelum puasa ramadhan kita akan lakukan pengecekan kembali. Sedangkan harga sembako saat ini masih terbilang normal, walaupun ada beberapa yang harganya naik turun,” kata Kasan.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim menghimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya para ibu rumah tangga untuk tidak terlalu mengkhawatirkan stok dan harga jual pangan. (adv/KT-05)

Related posts