GORONTALO UTARA – Dalam meningkatkan keselamatan para nelayan yang ada di Gorontalo Utara, pemerintah daerah akan melakukan upaya untuk melengkapi kapal kapal para nelayan dengan protokol keselamatan.
Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo Utara, Ridwan Yasin, usai melakukan pertemuan dengan Kepala Loka Monitor Spektrum Frekuensi Radio Gorontalo, Selasa (16/02/2021).
Menurut Ridwan Yasin, ketentuan perangkat komunikasi kapal sendiri telah diatur dalam Global Maritime Distress and Safety System (GMDSS), yaitu paket keselamatan yang disetujui secara internasional.
“Sistem ini terdiri dari berbagai jenis peralatan dan protokol komunikasi untuk meningkatkan keselamatan dan mempermudah saat menyelamatkan kapal,” kata Ridwan.
Selain itu, Ridwan menambahkan, peralatan tersebut juga untuk bisa digunakan sebagai sarana komunikasi antar nelayan apabila terjadi musibah atau kerusakan mesin di laut.
“Kedepannya kita bisa bekerja sama dengan Loka Monitor untuk melakukan sosialisi kepada nelayan, sekaligus bisa memperoleh izin penggunaan alat komunikasi khusus nelayan di Gorontalo Utara,” pungkasnya. (adv/stn)