Pojok6.id (Peristiwa) – Kemacetan parah terjadi di Jalan HOS Cokroaminoto pada Jumat (12/7/2024), akibat genangan air banjir di sepanjang Jalan Utama Nani Wartabone yang disebabkan oleh hujan deras yang mengguyur Kota Gorontalo sejak Rabu siang yang lalu.
Genangan air di Jalan Nani Wartabone membuat macet di Jalan HOS Cokroaminoto. Antrean kendaraan terlihat panjang di jalan tersebut. Para pengendara terpaksa bergerak lambat, karena banyaknya pengendara yang dialihkan dari Jalan Nani Wartabone menuju jalan tersebut.
Rahman, salah satu pengendara yang melintas di Jalan HOS Cokroaminoto, berharap agar genangan air di jalan utama Nani Wartabone dan jalan- jalan lainnya yang terdampak banjir, segera surut agar lalu lintas di Kota Gorontalo kembali lancar.
“Genangan air seperti ini sangat mengganggu aktivitas kami sehari-hari. Semoga ini cepat membaik,” ujar Rahman.
Meskipun kondisi cuaca hari ini cerah, situasi di lokasi masih padat. Para pengendara diimbau mencari jalur alternatif untuk menghindari kemacetan yang lebih parah. Warga dan pengendara juga diharapkan tetap waspada terhadap kemungkinan genangan air di beberapa titik lainnya.