Dishub Pohuwato Cari Pihak Ketiga untuk Kelola Kapal PELRA

Pihak
Kondisi Kapal KM. Banawa Nusantara 85 hibah Kementrian Perhubungan RI untuk Kabupaten Pohuwato.( Foto:Zainal)

POHUWATO PELRA tahun 2018 yang merupakan hibah Kementrian Perhubungan RI untuk Kabupaten Pohuwato kini sedang dicarikan solusinya melalui kerjasama dengan pihak ketiga. Kapal pelayaran jenis KM Banawa Nusantara 85 ini diketahui mangkrak sejak tahun 2018 dan tidak dimanfaatkan oleh Dinas Perhubungan Pohuwato.

“Karena sudah tidak bisa gunakan untuk pelayaran dan tidak ada yang memanfaatkan itu.Kita alihkan, kita sudah menyurati dan kita sudah mencari pihak ketiga yang mau memanfaatkan kapal itu,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pohuwato, Yunus Mohamad.

Langkah itu diambli selain untuk pemanfaatan kapal bagi nelayan,ia menyebut juga untuk menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui kesepakatan kerjasama.Rencana tersebut sebelumnya juga telah dikomunikasikan dengan Kementerian Perhubungan.

Read More

“Sudah ada persetujuan ( RI),” kata Yunus

Dijelaskan, kapal hibah dengan nilai Rp. 2,3 milyar itu dalam keadaan baik. Ia Saat ini kapal bersandar di pantai wisata pohon cinta dengan keadaan lambung kapal terendam air. Kapal tersebut pernah sekali digunakan saat peresmian pulau Lahe oleh Bupati Pohuwato,Syarif Mbuinga.

“3 unit genset rusak jadi menunggu pihak ketiga nelayan yang akan memperbaiki,”imbuhnya. (Nal)

Related posts