LIMBOTO – Para camat di Kabupaten Gorontalo membahas persiapan penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) bersama Bupati, Nelson Pomalingo. Rapat berlangsung di ruang Upango Badan Keuangan Kabupaten Gorontalo, Jumat (01/05/2020).
Dalam rapat itu, Nelson mengatakan terdapat 3 hal yang di bahas dalam penanganan covid-19.
” Saya mengecek pelaksanan pencegahan covid – 19, karena saya sudah sebulan tidak video conference dengan kepala desa. Kedua sekaligus mengecek jaminan sosial yang berkaitan dengan bantuan-bantuan, kemudian Kesiapan Persiapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB” Urainya.
Nelson juga meminta agar para camat melakukan sosialisasi sebelum pelaksanaan PSBB yang rencananya akan dimulai 5 sampai 19 Mei 2020.
“Melakukan sosialisasi tahap awal, nanti sudah keluar Peraturan Gubernurnya kita akan sampaikan, dan merekalah yang melaksanakan di lapangan baik camat dan kepala desa” Jelasnya memungkasi.(Adv-KT09)