‘Aquaman’ Masih Unggul, Film Lain Juga Laris

Aquaman (2018). (Foto: Imdb)

Amerika” masih memimpin perolehan di AS, tapi film-film lain seperti “Mary Poppins Returns” dan “The Mule” juga cukup laris pada akhir pekan usai hari libur Natal.

Warner Bros., Minggu (30/12), mengatakan “Aquaman” menambah perolehan sekitar $51,6 juta dalam penjualan tiket di seluruh AS pada akhir pekan untuk menduduki peringkat pertama lagi. Turun hanya 24 persen dari debut domestiknya, film DC Comics itu telah meraup hampir $748,8 juta di seluruh dunia.

Naik 19 persen, “Mary Poppins Returns” menempati posisi kedua dengan $28 juta, sementara “Bumblebee” ada di urutan ketiga dengan $20,5 juta.

Read More

“Spider-Man: Into the Spider-Verse” menyusul di posisi keempat dengan $18,3 juta. Dan “The Mule,” naik 24 persen, menduduki peringkat kelima dengan $11,8 juta.

Film Dick Cheney “Vice” menghasilkan $7,8 juta dari pemutaran akhir pekan dan $17,7 juta sejak dibuka pada Hari Natal. [*]

Sumber Berita dan Foto :

Related posts