Adhan Dambea Tegaskan Akan Tutup Seluruh Tempat Penjualan Miras di Kota Gorontalo

Adhan Dambea saat di wawancarai terkait penjualan minuman keras di Kota Gorontalo. (Foto: Nazwa)

Pojok6.id (Kota Gorontalo) – Wali Kota Gorontalo terpilih, , dengan tegas menyatakan akan menutup semua tempat yang menjual minuman keras di Kota Gorontalo.

Pernyataan ini ia sampaikan dalam konferensi pers pada Rabu (5/2/2025). Hal tersebut sebagai bagian dari upayanya menegakkan ketertiban dan menjaga moralitas masyarakat.

Adhan menegaskan bahwa dirinya tidak akan melarang masyarakat berjualan, selama tidak menjual minuman keras.

Read More

“Saya tidak akan melarang orang menjual makanan dan minuman. Namun, kalau ada yang menjual minuman keras, saya akan tutup,” tegasnya.

Selain itu, Ia juga mengingatkan bahwa tidak ada pihak yang akan mendapat perlindungan, dalam praktik penjualan miras di Kota Gorontalo.

“Jika ada yang merasa di-backup untuk menjual minuman keras, saya tidak akan segan-segan untuk menutup tempat tersebut,” tegas Adhan.

Lebih lanjut, Adhan menegaskan bahwa sanksi tegas akan diberikan kepada pelaku usaha, yang tetap nekat berjualan miras.

“Pokoknya, siapa saja yang masih menjual minuman keras, tidak ada cerita lain, saya akan mencabut surat izinnya. Tidak ada cirita ” pungkasnya.

Related posts