311 Peserta Berjuang Lolos Ujian SKB CPNS Kabupaten Gorontalo

Peserta Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemerintah Kabupaten Gorontalo yang dilaksanakan Selasa (16/11/2021).(Foto : Tiwi)

Pojok6.id (LIMBOTO) – Sebanyak 311 peserta  mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil () di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Gorontalo yang bertempat di Gedung CAT Kantor BK – Diklat Kabupaten Gorontalo,Selasa(16/11/2021).

Hal itu di sampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKD) Kabupaten Gorontalo, Safwan Bano. Dimana pelaksanaan ujian ini merupakan tahap kedua setelah peserta dinyatakan lulus pada tahap Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

“Pelaksanaan ujian ini akan berlangsung selama 2 hari yaitu dari tanggal 16 sampai 17 November” Ungkapnya.

Read More

Ia mengatakan pelaksanaan ujian SKB ini dilaksanakan dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) dan telah diawasi langsung oleh tim pengawas dari BKN regional XI Manado.

“ Pelaksanaan ujian juga tetap mematuhi protokol kesehatan. Dan ketika para peserta akan memasuki tahap registrasi mereka akan memperlihatkan dokumen bahwa mereka benar – benar telah melakukan swab antigen karena itu menjadi syarat utama,” jelasnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto mengharapkan kepada para peserta untuk tetap fokus dalam menghadapi soal – soal ujian SKB kali ini.

“ Kita harus yakin dengan apa yang akan kita lakukan hari ini dan tanamkan pada diri kita bahwa kepercayaan diri kita hari ini akan menentukan nasib untuk bisa diterima jadi PNS di Kabupaten Gorontalo,”ujar Hendra.(Adv/Tiw)

Related posts